Sebatang Beringin di Depan Balairung | Puisi Bambang Kariyawan Ys

86

SEBATANG BERINGIN DI DEPAN BALAIRUNG

Malam terasa sungsang kala itu

Aku menangkupkan hari

Pada telapak tangan yang ringkih

Gigil berselimut lapisan angin

Bersemedi di bawah juluran beringin

Batang kokoh dan rimbunan daunnya

Membentuk keangkuhan pada malam

Merapal kata-kata janji akan makna hidup

Tulisan Terkait
Berita Lainnya

Berhadapan pada anggunnya pilar-pilar Balairung

Bak pualam yang selalu memantulkan kharisma

Di antaranya tegak tiang bendera dwi warna

Yang selalu bersaksi akan jalinan kasih

Pemilik-pemilik hati yang melintas dan bersemadi

Antara angkuhnya beringin dan anggunnya pilar Balairung

Pada suatu malam di Kampus Biru

Aku menunggu …


Pekanbaru, 2022

Berikan Tanggapan

Alamat surel anda tidak akan dipublikasikan